logo-compas-biru-kecil-v1-156x40
data penjualan maybelline

Brand Makeup Drugstore Terkenal: Data Penjualan Maybelline di E-Commerce Tembus Rp 6 Miliar

Brand Makeup Drugstore Terkenal: Data Penjualan Maybelline di E-Commerce Tembus Rp 6 Miliar

Industri kecantikan memang sedang berkembang dengan pesat dalam beberapa tahun belakangan ini. Semakin banyak produk-produk serta brand kecantikan yang bermunculan baik dari dalam luar maupun yang lokal. Namun, tak bisa dipungkiri brand makeup drugstore makeup masih menjadi favorit kebanyakan orang, seperti Maybelline.

Bisa dikatakan Anda tidak bisa mengaku sebagai penggemar makeup drugstore kalau belum mencoba produk dari brand Maybelline. Brand Maybelline ini memang eksis di Indonesia sebagai salah satu brand makeup drugstore yang harganya masih dianggap ramah di kantong.

Selain itu, brand Maybelline dikenal sebagai drugstore makeup karena bisa ditemukan dimana saja secara offline. Sekarang, kehadiran sejumlah e-commerce telah memberikan banyak keuntungan sekaligus kemudahan bagi para konsumen untuk bertransaksi dan juga brand untuk berjualan. Hal ini tidak terkecuali untuk brand Maybelline.

Jadi penasaran dengan penjualan brand Maybelline di e-commerce? Simak data-datanya di artikel ini!

Data Penjualan Maybelline di E-commerce

data penjualan maybelline di e-commerce

Berawal dari usaha keluarga yang sederhana, brand Maybelline sudah ada sejak tahun 1915. Kini, Maybelline sudah menjadi salah satu brand kosmetik ternama di dunia dan sudah dijual di lebih dari 100 negara. Maybelline sudah menjadi brand makeup yang tidak diragukan lagi kualitasnya. Selain makeup, Maybelline juga mengeluarkan produk skincare dan juga parfum.

Jika melihat secara keseluruhan, penjualan brand Maybelline di e-commerce pada awal tahun 2021 sudah mencapai Rp 6,2 Miliar dalam 1 bulan dan tercatat sudah terjadi lebih dari 126 ribu transaksi. Angka yang cukup baik, mengingat pula popularitas dari brand ini.

Lalu, mengingat dengan banyaknya produk kecantikan yang Maybelline tawarkan, kira-kira kategori produk apa yang terlaris di e-commerce?

Setelah tim Compas telusuri, ada tiga kategori produk yang mendominasi penjualan brand Maybelline di e-commerce.

Baca juga: Kuasai Data Potensi Market dengan Compas Quick Report

Kategori Maskara

Produk-produk dalam kategori Maskara berhasil mendominasi 25 persen dari total penjualan untuk brand Maybelline. Angka tersebut setara dengan Rp 1,5 Miliar.

Menariknya, ternyata Maskara merupakan produk makeup pertama yang diproduksi oleh Maybelline lho. Sampai sekarang pun Maybelline terus mengeluarkan berbagai macam produk maskara yang bisa dipilih sesuai kebutuhan dan selera.

Tapi, jika dilihat dari total penjualannya, produk Maybelline Volum Express Hypercurl Waterproof Mascara Make Up – Black [Twinpack] yang menjadi pemenang di kategori Maskara dengan total penjualan sebesar Rp 221 Juta.

Kategori Lipstik

Produk lipstik memang hampir selalu digemari oleh wanita, baik remaja maupun dewasa. Tak hanya kerap digunakan dalam acara tertentu, lipstik juga bisa diaplikasikan tiap hari. Nah, Maybelline juga menawarkan berbagai varian lipstik yang terkenal juga dengan harganya yang terjangkau.

Tak heran mungkin jika melihat kategori Lipstik menempati posisi cukup tinggi untuk penjualan terbesar di bulan Januari 2021. Dengan memperoleh 21,6 persen dari total penjualan atau setara dengan Rp 1,3 Miliar, kategori lipstik memperoleh posisi kedua.
Walaupun memiliki bervarian produk lipstik, tim Compas menemukan bahwa Maybelline Superstay Matte Ink Liquid Matte Lipstick Make Up berhasil menempati posisi pertama untuk penjualan terbesar dengan mencapai Rp 334 Juta di e-commerce.

Kategori Bedak

Untuk mendapatkan wajah yang terlihat lebih fresh dan flawless, serta membuat makeup bertahan lebih lama, bedak bisa menjadi pilihan yang tepat. Untuk penjualannya di marketplace, kategori bedak brand Maybelline sudah berhasil tembus Rp 754,6 Juta dalam Januari 2021 atau mendominasi sebesar 12,1 persen.

Mulai dari bedak tabur hingga compact powder, Maybelline memiliki variasi bedak untuk berbagai tipe wajah. Namun, jika dilihat dari total penjualannya di Januari 2021 produk Maybelline Fit Me 12-Hour Oil Control Powder Make Up menjadi produk dengan total penjualan tertinggi sebesar Rp 204 Juta.

top produk per kategori

Bagaimana, menarik bukan data-data tersebut? Bagi Anda yang berniat ataupun sudah berbisnis produk kecantikan di e-commerce, memahami potensi pasar serta data-data penjualan produk terlaris sangatlah penting. Hal tersebut karena data-data tersebut bisa menjadi parameter pengukuran pasar untuk membantu bisnis Anda menjadi yang terunggul.

Compas Quick Report hadir untuk membantu Anda mendapatkan data-data mengenai potensi pasar, Top Seller dan juga Top Product untuk tiap kategori produk kecantikan pilihanmu.

Baca juga:

compas quickreport

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kerjasama dengan kami

Kembangkan Bisnis Online Anda dengan Data Market Ter-update dari Compas

Kerjasama dengan kami

Kembangkan Bisnis Online Anda dengan Data Market Ter-update dari Compas

logo-compas-putih-kecil-v1-156x40

Compas hadir dari tim yang sama yang mengembangkan Telunjuk.com, sebuah perusahaan teknologi di Jakarta, Indonesia. Compas berfokus pada business intelligence tools, contohnya Market Insight pasar e-commerce, dan memberikan solusi aktif untuk membawa bisnis Anda semakin berkembang dengan strategi bisnis yang tepat.

Compas.co.id

Follow Us

Copyright © 2020 Compas.co.id by PT Telunjuk Komputasi Indonesia

Tinggalkan pesan untuk kami

Halo, kami ingin mengenal Anda lebih dalam agar kami bisa memberikan bantuan yang terbaik.