Inilah Jenis-Jenis Segmentasi Pasar
Author: Ivana Deva Rukmana
Compas.co.id – Berhasil atau tidaknya sebuah bisnis bisa dilihat dari sejumlah aspek, salah satunya adalah keahlian Anda dalam mempengaruhi konsumen yang menjadi sasaran sehingga mereka ingin berkontribusi pada bisnis Anda.
Untuk mencapai keahlian dalam meng-engage konsumen, Anda perlu mengetahui dan menguasai segmentasi pasar terlebih dulu. Sebab, segmentasi pasar berperan krusial dalam mengidentifikasi dan mengenali target konsumen brand Anda.
Bagi Anda yang belum begitu familiar dengan segmentasi pasar, berikut Compas telah merangkum penjelasan lengkap mengenai pengertian, cara menentukan, dan contoh penerapan segmentasi pasar!
Apa itu Segmentasi Pasar?
Market segmentation atau segmentasi pasar adalah salah satu strategi marketing yang dilakukan perusahaan untuk mengidentifikasi target pelanggan yang ingin dicapai dengan membagi kelompok konsumen berdasarkan karakteristik, kebutuhan, perilaku, demografi, prioritas ataupun minat pelanggan.
Dengan adanya segmentasi pasar, sebuah bisnis atau perusahaan dapat mengetahui target konsumen yang cocok dan sesuai untuk usaha yang dijalankan.
Jenis-Jenis Segmentasi Pasar
1. Segmentasi Perilaku
Penerapan segmentasi ini akan membantu Anda mengetahui bagaimana perilaku konsumen terhadap sebuah bisnis. Beberapa variabel yang dilihat dalam segmentasi perilaku adalah pengetahuan, sikap, reaksi, dan penggunaan produk oleh seorang konsumen.
Segmentasi perilaku seringkali berhubungan dengan proses decision making (pengambilan keputusan). Jika diterapkan dengan baik, Anda juga bisa menyusun strategi untuk membangun brand loyalty dari konsumen bagi bisnis sendiri.
2. Segmentasi Psikografis
Segmentasi psikografis melibatkan aspek psikologis dari calon pelanggan. Biasanya, proses penyesuaian segmentasi ini sedikit lebih rumit karena Anda perlu tahu persis mengenai selera sasaran pasar.
Untuk menerapkan strategi segmentasi psikografis, Anda bisa melakukan survei kepada kelompok konsumen tertentu. Segmentasi ini memungkinkan Anda untuk mengetahui preferensi target pasar terhadap perusahaan dan produknya, contohnya adalah gaya hidup.
3. Segmentasi Geografis
Dalam segmentasi geografis mengelompokan targetnya berdasarkan aspek lokasi, contohnya tempat tinggal calon konsumen. Jenis segmentasi ini bisa dipertimbangkan karena kebutuhan dan kegunaan suatu produk atau jasa akan berbeda-beda tergantung pada cuaca, keadaan tanah, dan lokasinya.
4. Segmentasi Demografis
Segmentasi demografis melihat beberapa aspek seperti jenis kelamin, usia, pendidikan, pekerjaan, status menikah, dan lainnya. Jenis segmentasi demografis sering diterapkan perusahaan dalam menentukan strategi pemasaran bagi produk atau jasa yang mereka tawarkan.
Memang variabel yang sudah disebutkan lebih mudah untuk diketahui dan diukur dibandingkan dengan variabel dalam jenis segmentasi pasar yang lain. Sehingga segmentasi ini seringkali dinilai lebih mudah untuk dilakukan.
4 Tujuan Segmentasi Pasar
Tujuan segmentasi pasar yang utama yaitu untuk membagi market yang masih luas menjadi sejumlah pasar yang homogen. Nah lebih jelasnya dibawah ini ada beberapa tujuan dari segmentasi pasar yaitu
1. Membuat Strategi Pemasaran jadi terarah
Dengan adanya market segmentation strategi pemasaran pasar homogen bisa lebih terarah, termasuk ketika menyusun harga, produk, distribusi, serta promosi. Selain itu, dengan adanya segmentasi pasar pengelompokkan pasar sebuah perusahaan bisa lebih terarah termasuk dalam mengarahkan dana serta usahanya ke pasar yang lebih menguntungkan.
2. Meningkatkan Pelayanan Konsumen
Setiap pembeli atau konsumen pasti akan memperhatika empat hal yang penting ketka memenui kebutuhannya yaitu harga, kualitas, pelayanan, serta ketepatan waktu. Tahukah Anda bahwa pelayanan yang dianggap baik menjadi salah satu hal yang paling krusial diantara empat hal yang telah disebutkan diatas. Dengan adanya market segmentation sebuah perusahaan bisa lebih mudah dalam memberikan suatu pelayanan yang sesuai segmentasinya
3. Dapat Mengetahui Kompetitor
Sesudah perusahaan memahami pembeli yang ada pada segmen pasar, selanjutnya perusahaan juga bisa mengenal siapa saja yang termasuk kempetitor di sebuah segmen yang sama. Selain itu, aktifitas kompetitor juga bisa diketahui oleh perusahaan. Dengan demikian, maka perusahaan bisa mencontoh dan mempelajari strategi pemasaran yang dilakukan oleh competitor tersebut agar bisa mengambil perhatian konsumen.
4. Untuk Merencanakan Bisnis dan Mengevaluasi Target
Dengan adanya segmentasi pasar, sebuah perusahaan bisa melakukan evaluai terhadap seluruh kegiatan pemasran sebelumnya. Hal itu tentunya dapat membantu perusahaan agar bisa mengetahui strategi bisnis dan pemasaran yang sesuai dengan karakteristik pasar agar bisa menjadi acuan ketika akan membuat perencanaa bisnis kedepannya.
6 Langkah Menentukan Segmentasi Pasar
Ada 6 langkah yang dapat Anda terapkan dalam menentukan segmentasi pasar. Simak pembahasan lengkapnya pada rincian di bawah ini.
1. Tentukan Target Pasar
Cara menentukan target pasar adalah tergantung dengan kebutuhan bisnis yang Anda jalankan. Anda harus memperhatikan tiga hal ini:
- New Consumer, menentukan segmentasi berdasarkan bisnis baru sehingga Anda perlu mencari konsumen baru.
- Focused Consumer, Hal ini biasanya dilakukan untuk mencari konsumen yang sudah Anda namun untuk menunjang bisnis yang berkelanjutan.
- Supported Consumer, Konsumen ini terkait dengan kebutuhan supporting product Anda.
Berdasarkan tiga hal tadi, Anda dapat merujuk pada jenis-jenis segmentasi yang sebelumnya dibahas seperti: demografis, harga, waktu, dan produk yang akan dijual.
2. Ketahui Masalah dan Kebutuhan Konsumen
Langkah selanjutnya adalah mencari tahu semua kebutuhan calon konsumen, lalu sesuaikan dengan produk yang Anda jual. Untuk bisa mendapatkan informasinya, Anda bisa bertanya langsung kepada calon konsumen atau dengan melakukan serangkaian tes produk.
Jika Anda telah mengetahui masalah konsumen, Anda dapat melakukan klasifikasi keinginan, kebutuhan dan juga masalah konsumen. Hal ini berguna untuk acuan dalam membuat road map strategi bisnis dan juga evaluasi produk.
3. Ketahui Perilaku Konsumen
Selanjutnya Anda dapat mengamati dan menganalisis perilaku konsumen. Anda dapat memperhatikan bagaimana konsumen menggunakan produk, keadaan sebelum dan sesudah menggunakan produk, dan juga pola tren yang berkaitan dengan produk tersebut.
4. Tentukan Strategi Pemasaran Produk
Setiap segmen pasti memiliki strategi pemasaran yang berbeda, apalagi jika target pasarnya berbeda. Jadi sesuaikan target pasar sesuai dengan strategi pemasarannya. Anda dapat menerapkan jenis strategi pemasaran dengan merujuk segmentasi pasar.
5. Evaluasi Respon Pasar
Jika strategi pasar sudah berjalan dan menghasilkan penjualan, Anda perlu tahu respon dari konsumen terutama mengenai kekurangan dari produk yang Anda miliki, catat semua masukan yang diberikan konsumen kepada Anda dan segera perbaiki.
6. Olah dan Analisis Data
Selanjutnya, Anda dapat mengolah semua data terkait konsumen yang telah Anda amati. Pada tahap ini Anda akan mengetahui peluang produk yang Anda akan jual kepada tiap segmentasi yang telah Anda lakukan. Analisis data berfungsi untuk acuan dalam menentukan strategi dalam menyusun produk dan juga pemasarannya.
Kesimpulan: Pentingnya Segmentasi Pasar bagi Bisnis
Setelah Anda membaca artikel tentang pengertian, mengenal apa itu segmentasi pasar pengertian, tujuan, manfaat, dan syaratnya, sekarang Anda lebih paham kan jika kegiatan ini memberikan banyak manfaat bagi sebuah perusahaan.
Selain itu, produk yang dipasarkan dapat didesain sesuai kebutuhan konsumen dan juga bisa responsif terhadap kebutuhan pasar. Jika market segmentation berjalan sesuai rencana, Anda pun bisa mempunyai target utama yang dapat dituju.
Sumber daya yang ada juga pasti tidak akan terbuang secara sia-sia. Tentunya mengenal market segmentation sangatlah penting untuk seorang pebisnis maupun bagi perusahaan.
Melalui produk Compas, Anda dapat melakukan riset pasar sesuai kebutuhan dengan akurat dan cepat. Tertarik untuk memulai? Hubungi kami melalui Contact Us atau DM Instagram Compas, ya!
Source: Dashboard Compas.co.id