logo-compas-biru-kecil-v1-156x40
Fungsi Digital Marketing

5 Fungsi Digital Marketing yang Perlu Diketahui

5 Fungsi Digital Marketing yang Perlu Diketahui

Author: Ivana Deva Rukmana

 

Compas.co.id – Aktivitas marketing merupakan salah satu faktor krusial yang menentukan perkembangan sebuah bisnis. Apapun bisnisnya, pasti membutuhkan marketing demi menjangkau pasar dan meningkatkan konversi penjualan. 

Karena bertujuan menjangkau lebih banyak audiens, maka strategi marketing harus disesuaikan dengan trend dan kebiasaan yang berlaku dalam masyarakat. Saat ini, masyarakat cenderung banyak menghabiskan waktu di platform digital, seperti e-commerce dan media sosial.

Kebiasaan masyarakat yang kini lebih sering “nongkrong” di platform digital ini melahirkan sebuah terobosan baru dalam dunia marketing. Yup, apa lagi kalau bukan digital marketing!

Lantas, apa itu digital marketing dan mengapa disebut berbeda dengan marketing konvensional pada umumnya? Simak jawabannya dalam artikel ini!

Apa itu Digital Marketing?

Sebelum memahami lebih jauh tentang pentingnya digital marketing bagi bisnis, ada baiknya jika Anda memahami esensi dari digital marketing itu sendiri.

Dilansir dari Sasana Digital, sesuai dengan namanya, digital marketing adalah suatu aktivitas yang melibatkan promosi, baik untuk mempromosikan sebuah brand, produk, maupun jasa yang tentunya menggunakan media digital.

Fungsi Digital Marketing bagi Bisnis Online

Fungsi Digital Marketing bagi Bisnis Online

1. Memperkuat Nilai “Online” dalam Bisnis

Alasan pertama mengapa digital marketing ini penting untuk bisnis online Anda karena teknik pemasaran ini mampu memperkuat nilai online dalam bisnis online Anda. Saat ini, hampir semua toko telah menyediakan layanan secara online agar lebih praktis. Nilai online yang semakin kuat memperlihatkan bahwa bisnis kita turut mengikuti perkembangan zaman dan teknologi. 

Dengan begitu, digital marketing akan memberikan kesan up to date, baik dalam pelayanan, pemasaran, maupun produk yang ditawarkan. Manfaat lainnya adalah semakin banyak konsumen yang akan mempercayakan kebutuhan suatu barang atau produk pada bisnis Anda yang lebih terbaru.  

2. Membantu Pebisnis dalam Mengenal Target Pelanggan secara Online

Menentukan target pelanggan sangatlah penting dalam bisnis agar produk atau jasa yang ditawarkan sesuai dengan kebutuhan target pelanggan. Penerapan digital marketing ini dapat dijadikan solusi untuk mengetahui seberapa besar tingkat permintaan pelanggan secara online sehingga kita akan lebih tahu tentang apa yang disukai atau tidak disukai oleh kebanyakan konsumen sebagai target pasar. 

Anda bisa menggunakan keyword atau kata kunci yang disarankan Google untuk menarik perhatian target pelanggan agar berkunjung ke situs bisnis online Anda. Cara ini dapat membantu para pebisnis untuk mengenal minat dan ketertarikan target pelanggan.

Banner Insight

3. Membantu Bisnis Lebih Dikenal dengan Jangkauan Luas

Agar dapat memperbesar peluang untuk mendapatkan banyak konsumen, maka jangkauan pasar harus dibuat semakin luas. Anda bisa memperluas jangkauan bisnis secara mudah dengan bantuan teknologi atau digital marketing. 

Penggunaan media sosial, website, atau marketplace dapat membantu Anda untuk menjangkau pelanggan yang berada jauh dari lokasi, mulai dari lokal bahkan sampai ke luar negeri.

4. Memberikan Arah yang Pasti untuk Bisnis

Supaya setiap strategi yang direncanakan dan dilakukan menuju visi dan misi perusahaan, maka kita membutuhkan arah dan tujuan yang jelas dalam bisnis online. Sebagian perusahaan belum yang belum menerapkan digital marketing mengalami kesulitan untuk menentukan tujuan strategis yang jelas. 

Bahkan, kesulitan dalam mendapatkan pelanggan baru dan sulit menjalin hubungan dengan konsumen secara online. Padahal, para pebisnis bisa memanfaatkan berbagai jenis platform online untuk memudahkan mereka dalam menjalin hubungan dengan pelanggan. Arah dan tujuan yang jelas akan membantu perusahaan dalam menjalankan strateginya.

Baca juga: Influencer Marketing: Belajar dari Studi Kasus 3 Brand Beauty and Care Ini

5. Dapat Menghemat Anggaran Pengeluaran Perusahaan

Alasan yang terakhir mengapa digital marketing penting untuk bisnis online karena membuat anggaran perusahaan menjadi jauh makin aman dan tidak boros. Perusahaan akan membutuhkan dana yang lebih besar jika hanya mengandalkan pemasaran secara tradisional atau konvensional saja.

Anda bisa lebih berhemat jika bisa memanfaatkan media sosial atau website sebagai media promosi, dibandingkan dengan iklan cetak, print flyer, baliho atau lainnya yang jelas-jelas membutuhkan lebih banyak biaya

3 Kelebihan Digital Marketing Dibanding Marketing Konvensional

Pada bagian sebelumnya, telah dibahas mengenai apa itu digital marketing. Tahukah Anda, digital marketing memiliki sejumlah keunggulan dibanding marketing secara konvensional. Nah, berikut 3 kelebihan digital marketing.

1. Hemat Anggaran

Pada dasarnya, digital marketing tidak membutuhkan anggaran yang besar. Sebagai modal, Anda hanya memerlukan SDM berkualitas tinggi dengan keterampilan digital marketing yang baik.

Untuk melakukan campaign dan promosi di media sosial, Anda cukup memiliki akun khusus bisnis. Kecuali, jika Anda ingin memanfaatkan ads bawaan dan fitur-fitur premium, barulah Anda diharuskan merogoh kocek lebih dalam.

2. Bisa Menjangkau Lebih Banyak Audiens dalam Waktu Singkat

Digital marketing bisa dibilang mampu menjangkau audiens “dengan sendirinya”. Maksudnya, ketika Anda telah selesai mengerjakan dan mengunggah sebuah campaign, Anda bisa meninggalkan campaign tersebut untuk menjangkau audiens sambil melakukan hal lain yang sekiranya dapat membantu memperluas jangkauan audiens dari campaign tersebut.

Hal ini tentu berbeda dengan marketing konvensional di mana Anda harus mendatangi calon pelanggan satu per satu hingga akhirnya mereka tertarik untuk membeli produk Anda. Marketing konvensional memang memakan lebih banyak waktu dan tenaga dibanding menerapkan digital marketing.

Banner E-Commerce Report

3. Fleksibel, Dapat Dikerjakan di Mana Saja

Berbeda dengan digital marketing yang berbasis teknologi digital, marketing konvensional masih menggunakan media-media lama seperti surat-menyurat, iklan di radio dan televisi, atau melalui surat kabar.

Digital marketing lebih banyak memanfaatkan media digital yang menggunakan internet dan produk teknologi lain yang lebih modern, seperti email atau media sosial.

Karena aktivitas marketing dilakukan melalui media-media digital, bisa dikatakan bahwa proses digital marketing dapat dilakukan di mana saja dan kapan saja.

Cara Digital Marketing Bekerja

Setelah mengetahui kelebihan digital marketing dibandingkan marketing konvensional, berikut uraian mengenai bagaimana cara digital marketing bekerja. Pada umumnya, hal ini dibagi menjadi dua, yaitu paid marketing dan organic marketing.

1. Paid Marketing

Paid marketing adalah proses pemasaran produk yang dilakukan secara berbayar melalui Ads. Proses ini dipilih oleh beberapa perusahaan dikarenakan memiliki dampak yang lumayan besar bagi penjualan produk. Untuk memasarkan produk melalui paid ads, Anda diharuskan untuk menyusun strategi digital marketing, dimulai dari tujuan pemasaran hingga analisis pasar.

Kemudian, Anda diharuskan untuk membuat konten yang menarik perhatian konsumen. Konten-konten tersebut pada akhirnya digunakan sebagai iklan yang ditayangkan melalui platform yang Anda pilih.

Dalam hal ini, paid marketing terbagi menjadi dua jenis dengan platform yang berbeda-beda, yaitu search engine marketing dengan platform Google Ads, dan social media marketing dengan platform Facebook Ads, Instagram Ads, dan sebagainya.

2. Organic Marketing

Organic marketing adalah proses pemasaran produk yang dapat dilakukan tanpa melakukan pembayaran pada platform yang digunakan. Pada umumnya, tujuan dari organic marketing adalah untuk meningkatkan brand awareness dari audience.

Dalam organic marketing, platform yang dapat digunakan adalah social media organic (Facebook Post, Instagram Post, dan sebagainya), dan search engine optimization.

Baca juga: Cara Meningkatkan Sales Growth yang Efektif Tahun 2023: Ini yang Dilakukan NPure, Avoskin, dan Somethinc

5 Jenis Digital Marketing

Untuk menerapkan digital marketing dalam bisnis Anda, ada beberapa jenis media digital yang bisa Anda kembangkan sebagai wadah digital marketing. Kelima media tersebut antara lain: media sosial, content marketing, SEO website, pay per click advertising, dan email marketing.

1. Memanfaatkan Social Media Marketing

Tahukah Anda bahwa, 71% konsumen yang memiliki pengalaman positif dengan suatu merek di media sosial cenderung merekomendasikan merek tersebut kepada kenalan mereka?

Inilah yang membuat penggunaan media sosial tidak dapat diremehkan dalam bisnis dan marketing. 

Social media marketing sendiri merupakan penggunaan platform media sosial untuk terhubung dengan audience untuk membangun merek dari bisnis Anda, meningkatkan penjualan, dan mengarahkan lalu lintas situs web. 

Anda dapat menggunakan berbagai media sosial, mulai dari Facebook, Instagram, Twitter, dan LinkedIn. Namun, hal yang tidak boleh Anda lupakan adalah pembuatan konten harus disesuaikan dengan media sosialnya. Karena setiap media sosial memiliki ciri khas dan jenis pengguna yang berbeda-beda.

2. Content Marketing 

Content marketing memiliki tujuan untuk menjangkau, melibatkan, dan terhubung dengan konsumen melalui berbagai konten agar brand awareness dari bisnismu meningkat. Anda dapat memberikan konten berupa video, artikel pada blog, infografis, dan lainnya. 

Misalnya, jika Anda memiliki bisnis alat-alat travelling, Anda dapat membuat artikel mengenai perlengkapan yang dibutuhkan ketika pertama kali melakukan travelling. Selain itu, Anda juga bisa membuat konten video mengenai rekomendasi tas travel yang cocok untuk backpacker.

Namun, konten tersebut akan semakin menjadi efektif jika Anda dapat memadukannya dengan metode SEO. Dengan menggunakan SEO konten-konten yang Anda hasilkan akan mudah ditemukan oleh orang-orang pada pencarian Google. Salah satunya dengan memasukkan kata kunci pada konten yang Anda buat. Misalnya, pada artikel alat-alat travelling, Anda dapat memasukkan kata kunci seperti “Tips Merawat Perlengkapan Traveling”. 

Selain itu, bagian utama dari content marketing adalah bagaimana Anda membuat konten yang dapat berbekas bagi audience.  Hal tersebut tentunya dapat dilakukan dengan memberikan konten yang berkualitas dan juga menarik. Sehingga pada akhirnya dapat meningkatkan rasa kepercayaan mereka terhadap bisnismu.

Banner Insight

3. Menerapkan SEO

Setelah kata “SEO” disinggung dalam strategi sebelumnya, perlu diketahui Search Engine Optimization atau SEO merupakan metode yang digunakan untuk membuat situs website atau blog Anda berada di posisi pertama mesin pencari seperti Google. 

SEO ini bertujuan untuk mengarahkan lebih banyak lalu lintas atau orang menuju ke situs web Anda. Salah satu hal dasar pada praktik SEO adalah mengoptimalkan penggunaan keyword dan pembaruan website. 

Misalnya, ketika orang memasukan kata “beli pet food” di Google pencarian, maka dengan menggunakan SEO, website Anda dapat berada pada posisi pertama sehingga kemungkinan untuk diklik orang semakin banyak dan dapat membuat penjualan produk Anda juga semakin meningkat. 

4. Menggunakan Pay-per-Click Advertising 

Pay-per-click atau PPC adalah model pemasaran internet di mana pengiklan membayar biaya setiap kali iklan mereka diklik. Biasanya iklan tersebut terdapat pada halaman pencarian google dengan menggunakan layanan Google Ads.

Pay-per-click atau PPC bertujuan untuk menjangkau lebih orang-orang yang melakukan pencarian di google dengan sebuah keyword. Misalnya, “beli sepatu”. Maka pada halaman pencarian google akan muncul iklan dari website-mu.

Bagi Anda yang baru memulai menggunakan pemasaran digital, PPC adalah strategi pemasaran online yang sangat berguna. Ini mendorong website-mu ke bagian atas pada hasil pencarian, yang dapat juga membantu Anda mendapatkan pelanggan secara langsung. Tapi, jika sama-sama menempatkan website posisi atas pencarian Google, lalu apa bedanya dengan SEO?

Sederhananya, jika menggunakan PPC, Anda membayar kepada Google setiap iklan yang Anda tempatkan pada halaman pencarian diklik oleh orang. Sedangkan SEO tidak bersifat iklan, melainkan dicapai dengan beberapa cara seperti, targeting keyword dan pengoptimalan laman atau website itu sendiri.

5. Email Marketing 

Pemasaran email berfokus pada mempertahankan pelanggan yang sudah ada, serta mendapatkan pelanggan baru. Ini adalah teknik yang sangat baik untuk membangun kesadaran merek, menjaga perusahaan Anda tetap diingat, dan mendorong pembelian berulang.

Tujuan utama dari melakukan email marketing adalah untuk membangun hubungan dengan pelanggan dan memberikan informasi bermanfaat kepada mereka. Informasi tersebut dapat seperti berita produk terbaru dan kupon diskon. Sehingga dapat membuat mereka terus kembali membeli produk Anda.

Banner E-Commerce Report

Kesimpulan: Jadi Bisnis Modern yang Up to Date dengan Digital Marketing

Nah, setelah menyimak pembahasan mengenai fungsi digital marketing, Anda tentu ingin menikmati beragam manfaat yang ditawarkan, bukan?

Bagaimana tidak? Selain menambah kesan “modern” pada bisnis Anda, penggunaan digital marketing dapat membantu Anda untuk menjangkau lebih banyak audiens.

Tentunya, digital marketing tidak dapat dipraktikkan begitu saja. Ada strategi dan riset pasar yang harus dilalui sebelum benar-benar mempraktikkannya.

Melalui produk Compas, Anda dapat melakukan riset pasar sesuai kebutuhan dengan akurat dan cepat. Tertarik untuk memulai? Hubungi kami melalui Contact Us atau DM Instagram Compas, ya!

 

Source: Dashboard Compas.co.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kerjasama dengan kami

Kembangkan Bisnis Online Anda dengan Data Market Ter-update dari Compas

Kerjasama dengan kami

Kembangkan Bisnis Online Anda dengan Data Market Ter-update dari Compas

logo-compas-putih-kecil-v1-156x40

Compas hadir dari tim yang sama yang mengembangkan Telunjuk.com, sebuah perusahaan teknologi di Jakarta, Indonesia. Compas berfokus pada business intelligence tools, contohnya Market Insight pasar e-commerce, dan memberikan solusi aktif untuk membawa bisnis Anda semakin berkembang dengan strategi bisnis yang tepat.

Compas.co.id

Follow Us

Copyright © 2020 Compas.co.id by PT Telunjuk Komputasi Indonesia

Tinggalkan pesan untuk kami

Halo, kami ingin mengenal Anda lebih dalam agar kami bisa memberikan bantuan yang terbaik.