logo-compas-biru-kecil-v1-156x40
produk diet detox

5 Top Produk Diet Detox, Flimty Fiber Kuasai Pasar!

5 Top Produk Diet Detox, Flimty Fiber Kuasai Pasar! 

Author: Lia Sutiani

 

Compas.co.id – Melansir dari Finance Yahoo, industri produk detox diprediksi akan tumbuh 4% (CAGR)  pada antara periode 2019 dan 2029. Tingginya permintaan terhadap produk detox lantaran kesadaran konsumen terhadap kesehatan yang semakin meningkat, terutama adanya tren body goals saat ini. 

Sementara menurut laporan Fact.MR, penjualan produk detox secara global telah mencapai US$51 miliar pada 2021. Diproyeksikan, valuasi penjualan produk tersebut akan melonjak hingga US$80 miliar pada 2031 nanti. 

Dalam laporan tersebut, diketahui pemain utama dalam bisnis detox ini menghasilkan produk dengan embel-embel bahan alami atau herbal, serat (fiber), dan sayuran. Bahan-bahan tersebut biasa digunakan sebagai rahasia produk diet detox. 

Adapun di Indonesia, penjualan produk diet detox kian menggiurkan seiring tingginya minat masyarakat untuk menurunkan berat badan. Kebutuhan terhadap tren tersebut dimanfaatkan oleh industri suplemen makanan untuk menghadirkan variasi produk diet detox. 

Sebagian besar produk diet detox tersebut dikemas dalam bentuk minuman serbuk, teh, atau kapsul. Data Compas Dashboard menemukan, penjualan produk detox ini masih dikuasai oleh pemain yang sama. 

Penasaran siapa? Yuk, kupas info selengkapnya dalam data penjualan produk diet detox periode 1-15 September 2022 berikut ini. 

Data Penjualan Produk Diet Detox: Revenue Flimty Fiber Tertinggi!

produk diet detox terlaris

1. Flimty Fiber

Tahun ini sepertinya menjadi masa kejayaan brand Flimty. Berturut-turut brand tersebut sukses menduduki peringkat satu top brand diet detox pada bulan Maret dan September dalam periode yang sama. 

Bahkan, brand tersebut meraih sales revenue hingga Rp3.9 miliar dalam kurun waktu dua minggu pada periode ini. Sementara untuk produk terlaris, yakni Flimty Fiber (1 box) dengan sales revenue sebesar Rp1.6 miliar. 

Data Compas Dashboard mencatat, ada 3  jenis produk Flimty Fiber yang masuk top 10 produk diet detox terlaris di e-commerce. Produk tersebut terdiri dari Flimty Fiber – 1 box (isi 16 sachet), Flimty Fiber – bundling 2 box (isi 16 sachet), Flimty Fiber – bundling 4 box

Secara strategi, brand Flimty memiliki teknik khusus dalam memasarkan produknya. Ada tiga strategi bisnis yang diterapkan brand tersebut, yakni promosi berupa iklan, konten di website dan Instagram @flimtyfiber, serta berkolaborasi dengan tallent endorsement (Deddy Corbuzier).

Di samping itu, Flimty juga berhasil meraih Top Brand Awardes dan Top Brand Shopee pada tahun 2021 dan 2022. Pencapaian tersebut tentunya mendorong kepercayaan konsumen bahwa produk tersebut memang berkhasiat sebagai diet detox.  

2. Madam Royale Slimming Pro

Produk diet detox terlaris berikutnya berasal dari Madam Royale. Brand tersebut juga masuk jajaran top brand urutan keempat pada periode ini. 

Produk Madame Royale Slimming Pro memperoleh total penjualan hingga Rp574.5 juta dengan lebih dari 3.000 produk terjual di e-commerce. Produk ini sangatlah cocok bagi pejuang body goals yang membutuhkan diet detox instan karena berbentuk kapsul yang praktis dikonsumsi. 

Selain itu, penjualan produk Madame Royale Slimming Pro di Shopee juga mendapat respon dan review konsumen dengan baik. Adanya review tersebut setidaknya memberikan bukti yang bisa memperkuat calon konsumen untuk membeli produk ini. 

3. Noera Slimming Tea

Selanjutnya ada produk Noera Slimming Tea. Meski Noera by Reisha belum sukses sebagai top brand diet detox, tapi produknya ludes terjual sampai 2.374 produk.

Apa rahasianya? Berdasarkan pantauan Tim Compas melalui Official Store Noera by Reisha di Shopee, produk tersebut bisa dikatakan cukup terjangkau ketimbang pesaing utamanya, Flimty.

Produk berisi 30 sachet teh tersebut dijual seharga Rp120.000, sedangkan yang 60 sachet harganya Rp199.000. Sementara produk Flimty Fiber berisi 16 sachet dibanderol senilai Rp295.000.

Secara umum, diet detox dengan menggunakan teh hijau memang populer untuk menurunkan berat badan. Apalagi produk ini aman dikonsumsi bagi ibu menyusui sehingga cocok bagi perempuan yang ingin menguruskan badan setelah melahirkan. 

4. Herwell Herslim

Kali ini ada pesaing utama dari Flimty, yaitu Herwell. Produk Herwell Herslim ini mendapatkan sales revenue hingga Rp254.9 juta dengan 879 produk terjual. 

Berbeda dengan beberapa produk diet detox pada umumnya yang berbentuk minuman berserat, kapsul, pil, atau teh, maka produk dikemas berupa susu cokelat. Tentunya, ini dapat menjadi strategi tersendiri bagi brand untuk menghadirkan produk diet detox yang lebih ramah. 

Maksudnya, bisa jadi solusi bagi konsumen yang ingin diet tapi sulit mengonsumsi produk berupa obat-obatan, teh, atau semacam minuman berserat tinggi. Di sisi lain, secara branding produk ini menggandeng pula public figure papan atas Indonesia, Ivan Gunawan. 

5. Beaudelab SlimFazz Tea Drink

Sama halnya dengan Noera Slimming Tea, produk ini juga dikemas dalam bentuk teh. Pada periode ini, produk tersebut laku terjual sebanyak 1.581 produk dengan sales revenue mencapai Rp251.4 juta. 

Hasil pengamatan Tim Compas menunjukkan, brand ini dijual dengan diskon 48% di Official Store Beaudelab di Shopee. Harga normalnya Rp267.000 menjadi Rp139.000 saja. 

Bagi pejuang body goals, tentunya ini merupakan tawaran yang menarik. Ditambah lagi jika sudah cocok menggunakan produk tersebut, tentu kesempatan promo tersebut tidak seharusnya dilewatkan. 

Kesimpulan

Melalui data Compas Dashboard tersebut, dapat disimpulkan bahwa Flimty Fiber kokoh memimpin pasar diet detox di Shopee dan Tokopedia. Selain itu, terlihat pula setiap produk diet detox hadir dengan berbagai Unique Selling Point (USP) masing-masing. Inilah yang menjadi daya tarik bagi konsumen untuk membelinya. 

Apalagi jika dilengkapi dengan strategi bisnis yang tepat, maka pemasaran produk akan lebih maksimal. Untuk mencapai hal tersebut, perusahaan membutuhkan riset pasar agar memahami kebutuhan konsumen sekaligus mengenali kompetitor utama dalam bisnis. 

Melalui data Compas Dashboard, Anda dapat melakukan riset pasar sesuai kebutuhan dengan akurat dan cepat. Tertarik untuk memulai? Hubungi kami melalui Team Compas atau DM Instagram Compas, ya!

Selain itu, Anda juga bisa menjajal 30 menit Demo Compas Dashboard secara gratis dengan cara KLIK DI SINI!Source: Dashboard Compas.co.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kerjasama dengan kami

Kembangkan Bisnis Online Anda dengan Data Market Ter-update dari Compas

Kerjasama dengan kami

Kembangkan Bisnis Online Anda dengan Data Market Ter-update dari Compas

logo-compas-putih-kecil-v1-156x40

Compas hadir dari tim yang sama yang mengembangkan Telunjuk.com, sebuah perusahaan teknologi di Jakarta, Indonesia. Compas berfokus pada business intelligence tools, contohnya Market Insight pasar e-commerce, dan memberikan solusi aktif untuk membawa bisnis Anda semakin berkembang dengan strategi bisnis yang tepat.

Compas.co.id

Follow Us

Copyright © 2020 Compas.co.id by PT Telunjuk Komputasi Indonesia

Tinggalkan pesan untuk kami

Halo, kami ingin mengenal Anda lebih dalam agar kami bisa memberikan bantuan yang terbaik.