parfum pria 2022 terlaris

Data Penjualan Parfum Pria terlaris 2022 di Shopee,Tokopedia dan Blibli : Ini 7 Brand Terlarisnya

Data Penjualan Parfum Pria 2022 terlaris di Shopee,Tokopedia dan Blibli : Ini 7 Brand Terlarisnya

Author : Raga Putra Wiwaha

Parfum bisa menggambarkan kepribadian dan kebersihan seseorang. Menggunakan parfum kini sudah menjadi bagian rutinitas sehari-hari terlebih ketika ingin beraktivitas keluar rumah agar menjaga penampilan supaya tampak fresh.

Kini, Munculnya pandemi covid-19 membuat mobilitas orang menjadi terbatas, dan segala aktivitas harus dikerjakan melalui daring. Namun, bukan berarti beraktifitas selama di rumah membuat malas untuk menjaga kebersihan yang menyebabkan tubuh menjadi bau. Menggunakan Parfum adalah cara yang pas untuk memperbaiki mood saat beraktifitas dirumah.

Hal tersebut, membuat beberapa brand perusahaan memikirkan untuk menciptakan parfum yang membuat mood dan rasa percaya diri meningkat walaupun beraktifitas via daring. hasilnya,tim compas berhasil membuktikan bahwa brand lokal evangeline memimpin dalam penjualan kategori parfum saat pandemi covid-19.

Lantas bagaimana data penjualan kategori data Parfum pria 2022 terlaris periode 17-31 Januari 2022?. Adapun pada artikel ini merupakan hasil riset internal oleh tim Compas ini dilakukan menggunakan metode online crawling di platform Shopee dan Tokopedia. simak daftar top brandnya dibawah ini.

Top Brand Parfum Pria 2022 Terlaris di Shopee,Tokopedia dan Blibli Periode 17-31 Januari 2022

parfum pria 2022

1. Kahf

Khaf menjadi brand lokal yang berhasil menduduki peringkat pertama dalam daftar top brand parfum pria terlaris 2022 dengan jumlah sales volume mencapai 18.5%. khaf merupakan brand khusus perawatan pria yang memiliki beberapa produk yang dijual seperti facial care dan deodorant.

produk terlarisnya dalam kategori parfum pria yaitu Kahf Revered Oud Eau De Toilette, produk ini diklaim memiliki wangi yang tahan hingga 12 jam, campuran Hint Gourmand dan Vanilla membawa kembali manisnya memori terdahulu kala menggunakan produk ini

2. Miniso

Selanjutnya, brand dari negeri sakura jepang Miniso menduduki peringkat kedua dalam data penjualan parfum pria terlaris dengan jumlah Sales Volume sebanyak 17.4%. Nama miniso mungkin sudah tidak asing lagi bagi Anda yang suka ngemall, Miniso ini memiliki ciri khas berwarna merah dengan font jepang.

produk terlaris dari miniso di kategori parfum pria yaitu Garden of Mirror Parfum Eau De Toilette yang memiliki aroma wangi soft yang tahan lama serta memiliki dua varian yaitu biru dan hitam. 

3. Morris

di peringkat ketiga, Brand lokal morris berhasil masuk ke dalam top brand penjualan parfum pria terlaris dengan memiliki jumlah  Sales volume yiatu 9.8%. Memiliki berbagai macam produk parfum kualitas brand ini tidak usah diragukan lagi.

Salah satu produk terlarisnya, dalam periode ini adalah  Morris parfum for men edition yang memiliki 6 varian aroma diantaranya memiliki keunggulan sesuai kebutuhan penggunanya, uniknya kemasannya di desain sesuai karakter millenial.

4. Premiere Beaute

premiere yang merupakan brand asal perancis berhasil menduduki peringkat keempat dalam penjualan parfum pria terlaris dengan sales volume hingga 9.8%. Premiere meluncurkan produk parfum pertamanya dengan kualitas yang mumpuni.

salah satu produk terlarisnya dari parfum pria yaitu Premiere Beaute Parfum City Unisex yang cocok digunakan untuk pria maupun wanita, tersedia dalam beberapa varian, parfum ini tergolong unik karena menamakan tipe parfumnya dengan nama kota.

5. Morabito

Selanjutnya brand Morabito menduduki peringkat kelima dalam top brand penjualan parfum pria terlaris dengan jumlah sales volumenya yaitu mencapai 5.9%. 

produk terlaris dari parfum morabito yaitu  Morabito Mini Edition Parfum Pria Eau De Parfum. uniknya, produk ini memiliki ukuran yang mini sehingga mudah dibawa kemana saja dan memiliki aroma wangi yang tahan lama.

6. Evangeline

brand lokal Evangelin kembali mengisi peringkat keenam dalam data penjualan parfum pria terlaris dengan jumlah sales volume mencapai 4.4%.evangeline merupakan lini kecantikan yang memproduksi parfum yang diklaim memiliki aroma wangi tahan lama.

Dalam kategori produk parfum pria terlarisnya yaitu Christian Jornald Parfum Pria EDP Acqua Yang memiliki keunggulan wangi pria yang khas, beserta kemasannya yang simpel membuat parfum ini mudah dibawa kemana-mana.

7. Farah Parfum

Brand farah parfum menjadi penutup daftar top parfum pria terlaris periode ini. sales volume dari merek asal indonesia ini mencapai 2.9%.Brand ini disebut-sebut sebagai brand inspired parfume kelas high end.Produk terlarisnya dalam kategori parfum pria yaitu produk Farah Parfum Legend Spirit Men yang memiliki aroma wangi yang soft, lembut dan tidak menyengat karena terbuat dari aquatic dan citrus yang segar dan mantap.

Dari daftar top brand parfum pria terlaris menunjukan bahwa produk dari khaf merajai penjualan parfum pria 2022 terlaris periode 17-31 Januari 2022 di e-commerce shopee,tokopedia dan blibli.

ingin mengakses data penjualan kategori kecantikan lainnya? Compas Dashboard dapat membantu Anda menganalisis pasar dengan menampilkan data penjualan relevan di periode dan kategori pilihan.

Data yang tersedia antara lain data penjualan brand Anda dan kompetitor, meliputi sales revenue, jumlah produk terjual, ranking brand, hingga market share. Tertarik dengan produk Compas? Follow Instagram kami di link ini atau hubungi kami lebih lanjut di link ini, ya!

Source : Dashboard Compas.co.id Kategori Kecantikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kerjasama dengan kami

Kembangkan Bisnis Online Anda dengan Data Market Ter-update dari Compas

Kerjasama dengan kami

Kembangkan Bisnis Online Anda dengan Data Market Ter-update dari Compas

logo-compas-putih-kecil-v1-156x40

Compas hadir dari tim yang sama yang mengembangkan Telunjuk.com, sebuah perusahaan teknologi di Jakarta, Indonesia. Compas berfokus pada business intelligence tools, contohnya Market Insight pasar e-commerce, dan memberikan solusi aktif untuk membawa bisnis Anda semakin berkembang dengan strategi bisnis yang tepat.

Compas.co.id

Copyright © 2020 Compas.co.id by PT Telunjuk Komputasi Indonesia

Tinggalkan pesan untuk kami

Halo, kami ingin mengenal Anda lebih dalam agar kami bisa memberikan bantuan yang terbaik.