10 Top Brand Produk Bronzer Lokal Terlaris 2022, Madame Gie Nomor Satunya!

10 Top Brand Produk Bronzer Lokal Terlaris 2022, Madame Gie Nomor Satunya!

Author: Ivana Deva Rukmana

Compas.co.id – Di masa kini, tren makeup seolah tak dapat dipisahkan dari kehidupan sehari-hari. Sebelum bepergian ke mana-mana, yang namanya wanita hampir selalu melakukan rutinitas makeup. Dilansir dari Femina.com, salah satu alasan mengapa wanita suka berdandan adalah untuk membantu meningkatkan rasa percaya diri mereka. Hal ini bukan hanya terjadi di Indonesia. Sebuah penelitian yang dilakukan oleh di Inggris oleh The British Association of Beauty Therapists and Cosmetologists mengemukakan bahwa sebanyak 68% dari 2.768 ibu-ibu di Inggris mendorong anak perempuan melakukan perawatan kecantikan secara rutin di salon ketika mulai memasuki usia remaja.

Seiring pesatnya perkembangan industri kecantikan, muncul varian-varian produk kecantikan yang mampu membuat wajah jadi tampak lebih tirus dan bercahaya. Yup, produk-produk tersebut tak lain adalah bronzer, contour, dan highlighter!

Tim internal Compas menemukan data penjualan 10 beauty brand yang berhasil menduduki posisi sebagai merek kecantikan lokal dengan produk bronzer, contour, dan highlighter terlaris. Yuk, simak data penjualan sekaligus analisa strategi marketing-nya di bawah ini!

 

Data Penjualan Produk Bronzer Lokal Terlaris 2022, per Periode 17—31 Mei!

 

1. Madame Gie

Madame Gie— beauty brand yang diprakarsai oleh artis Gisella Anastasia— sukses jadi primadona untuk kategori bronzer lokal terlaris per periode 17—31 Mei 2022. Beauty brand dengan tagline “Cantik Ekonomis” ini sukses raih sales volume di angka 65,4%.

Tagline “Cantik Ekonomis” yang sering dikampanyekan Madame Gie melalui akun media sosialnya ternyata berhasil menarik hati konsumen Indonesia. Hal inilah yang akhirnya berimbas pada larisnya produk bronzer atau contour yang jadi andalan mereka di e-commerce, yakni Madame Gie Lip – Madame Make it Sharp Contour Powder.

 

2. ESQA

Di urutan kedua, ada ESQA yang sukses meraih sales volume sebesar 7,1%. Beauty brand yang dengan klaim sebagai  “Indonesia’s 1st vegan cosmetics brand” ini mengusung produk-produk kecantikan yang cruelty free, halal, dan sudah BPOM. Jadi, produk keluaran ESQA ini dijamin aman, deh!

Dari sisi marketing-nya, ESQA lebih banyak membuat konten video dengan mengandalkan model. Isi kontennya berkisar seputar tips makeup, mulai dari cara pemakaian produk hingga tutorial dandanan nikahan (wedding makeup look). Strategi marketing ESQA membuahkan hasil berupa kesuksesan produk ESQA Bronzer sebagai top rank urutan kedua kategori bronzer paling laris di e-commerce.

 

3. Somethinc

Dengan sales volume yang mencapai angka 6,5%, Somethinc resmi menyabet juara ketiga dalam kategori local brand yang memiliki produk bronzer/contour terlaris. Brand lokal ini mempunyai produk contour andalan, yakni Somethinc Eggo 3D Contour dengan packaging menggemaskan karena bentuknya yang mirip telur.

Ditilik dari akun instagramnya, beauty brand Somethic akhir-akhir ini banyak menggaet artis-artis Korea Selatan dalam mempromosikan produknya, seperti boygroup NCT Dream, Youtuber Hansol Jang/Korea Reomit hingga aktris cantik Han So Hee. Dengan happening-nya demam KPop di Indonesia, strategi marketing yang diaplikasikan Somethinc pun berhasil meningkatkan performa sales produknya, terlebih produk Somethinc Eggo 3D Contour yang jadi primadona bulan Mei 2022!

 

4. Make Over

Beauty brand Make Over menempati peringkat keempat produk bronzer dan highlighter terlaris dengan capaian sales volume sebesar 5,39% di e-commerce Shopee dan Tokopedia. Brand yang berada di bawah naungan PT Paragon Technology and Innovation memiliki strategi marketing yang fokus pada produk make up yang bold dan tahan lama.

Make Over mengeluarkan sebuah produk face contour kit. Dikutip dari Female Daily, Make Over Face Contour Kit adalah sebuah produk contour berupa bedak padat two-in-one, dikhususkan untuk para beauty enthusiast yang menyukai aktivitas sculpting dan melukis wajah. Terdiri dari dua warna, shade crème dinilai bagus untuk digunakan sebagai highlight, sedangkan shade dark brown cocok untuk membentuk dimensi wajah untuk look tampak tirus.

 

5. Emina

Masih satu company dengan Make Over, brand di bawah naungan PT Paragon ini juga sukses memasuki top brand produk highlighter terlaris periode 17—31 Mei 2022. Dengan target pasar anak-anak remaja, produknya yakni Emina Cheeklit Highlighter Powder tak ketinggalan menduduki peringkat lima besar dengan capaian sales volume di angka 2,72%.

 

6. Wardah

Satu lagi brand garapan Paragon, Wardah sukses memasuki 10 top brand lokal dengan produk highlighter terlaris berkat capaian sales volume sebesar 1,80%. Belum lama ini, brand yang dulunya dikenal beken dengan slogan “Inspiring Beauty” ini mengambil langkah berani untuk mengganti slogannya menjadi “Feel the Beauty”.

Dikutip dari Cantika.com, Shabrina Salsabila selaku Brand Manager Wardah Cosmetics menyampaikan bahwa slogan baru Wardah diusung dengan tujuan untuk meningkatkan kedekatan brand tersebut dengan gaya hidup wanita modern. Terbukti, produk-produk Wardah jadi makin lengket dengan pelanggan, bahkan Wardah Exclusive Glowing Highlighter berhasil menjajaki peringkat keenam untuk kategori highlighter terlaris!

 

7. Mineral Botanica

Urutan berikutnya diduduki brand Mineral Botanica dengan angka sales volume yang mencapai 1,21%. Beauty brand  lokal yang satu ini mengusung produk kecantikan dengan kandungan halal, natural, paraben free, dan animal cruelty free. Dari campaign-nya, dapat ditebak bahwa produk-produk make up garapan Mineral Botanica ini sudah terjamin keamanannya.

Produk contour wajah milik mereka dengan penjualan terlaris adalah Mineral Botanica Highlight and Contour Stick. Dengan kemasan berbentuk stick, contour wajah garapan Mineral Botanica memiliki dua sisi fungsional yang dapat diaplikasikan sebagai highlighter dan bronzer di masing-masing sisinya.

 

8. Mizzu Cosmetics

Urutan kedelapan ditempati Mizzu Cosmetics yang sukses dengan sales volume yang mencapai 1,07%. Dari performa sales volume tersebut, tak heran jika Mizzu Alter Ego Contour & Highlight Kit Palette mampu masuk dalam 10 top rank brand lokal dengan penjualan bronzer terlaris!

Kesuksesan ini tentu tak terpisahkan dari efisiensi produk contour yang mereka rilis. Kesuksesan produk dari Mizzu ini adalah terdiri dari tiga shade yang berbeda, Mizzu Alter Ego Contour & Highlight Kit Palette dapat digunakan sebagai bronzer maupun highlighter.

 

9. Loreca

Beberapa waktu lalu, Loreca sempat berkolaborasi dengan selebgram Hanum Mega dan menghasilkan satu produk bertajuk Loreca x Hanum Mega Face Palette dengan capaian sales volume sebesar 0,54%.

Produk Loreca x Hanum Mega Face Palette ini terdiri dari 6 shades fungsional yang terdiri dari 3 eyeshadow, 1 blush, 1 highlighter, dan 1 contour. Hanya dengan satu face palette ini, beauty enthusiast jadi bisa melakukan full face makeup tanpa membutuhkan produk lain yang berbeda-beda.

 

10. Iomi

Di urutan kesepuluh sekaligus jadi penutup dalam pembahasan data top brand kali ini, ada Iomi dengan produk bronzer terlarisnya yaitu Iomi 3in1 Face Palette yang berhasil mencapai sales volume di angka 0,54%. Beauty brand lokal yang mengusung konsep Korea ini terlihat sangat concern dengan keamanan dan kelayakan produknya. Selain telah terdaftar di BPOM, brand Iomi juga memberikan pernyataan dalam setiap kemasan produknya bahwa produk-produk Iomi terbuat dari bahan-bahan vegan dan cruelty free.

Sesuai dengan namanya, Iomi 3in1 Face Palette— produk yang menjadi juara 10 top brand bronzer garapan Iomi— ini memiliki tiga shades dengan tiga fungsi yang berbeda, yakni sebagai bronzer, highlight, dan blush.

 

Kesimpulan

Berdasarkan data yang didapat oleh tim internal Compas, dapat disimpulkan bahwa kesepuluh beauty brand lokal yang berhasil mencapai kesuksesan performa penjualan pasti telah memiliki dan menerapkan strategi marketing yang unggul.

Untuk mencapai strategi yang unggul, maka diperlukan analisa yang tepat terhadap performa marketing dan penjualan brand-brand kompetitor. Masalahnya, dari mana kamu bisa mendapatkan sekaligus memantau market insight milik brand kompetitor? Tentu dengan Compas Dashboard!

 

Compas Dashboard dapat membantu kamu dengan menyajikan data seputar penjualan para top brands di e-commerce sesuai kebutuhan perusahaan.

Beberapa kategori data yang kamu dapatkan antara lain: total sales revenue, total sales quantity, market share, daftar top brands, serta daftar produk terlaris. Periode waktunya pun dapat kamu sesuaikan dengan kebutuhan perusahaan.

Penasaran dengan Compas? Follow Instagram kami di link ini untuk tahu lebih lanjut, ya! kamu juga bisa langsung request untuk berdiskusi bersama tim Compas dengan mengisi form online melalui link berikut. Yuk, jadi jawara di e-commerce bersama Compas Dashboard!

Source: Dashboard Compas.co.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kerjasama dengan kami

Kembangkan Bisnis Online Anda dengan Data Market Ter-update dari Compas

Kerjasama dengan kami

Kembangkan Bisnis Online Anda dengan Data Market Ter-update dari Compas

logo-compas-putih-kecil-v1-156x40

Compas hadir dari tim yang sama yang mengembangkan Telunjuk.com, sebuah perusahaan teknologi di Jakarta, Indonesia. Compas berfokus pada business intelligence tools, contohnya Market Insight pasar e-commerce, dan memberikan solusi aktif untuk membawa bisnis Anda semakin berkembang dengan strategi bisnis yang tepat.

Compas.co.id

Copyright © 2025 Compas.co.id by PT Telunjuk Komputasi Indonesia

Tinggalkan pesan untuk kami

Halo, kami ingin mengenal Anda lebih dalam agar kami bisa memberikan bantuan yang terbaik.